Search

Presiden Jokowi Buka Rakornas Pengadaan Barang dan Jasa 2020 - Kompas TV

BOGOR, KOMPAS TV -

Presiden Joko Widodo membuka langsung Rapat Kordinasi Nasional, Pengadaan Barang Dan Jasa Pemerintah Tahun 2020 secara daring dari Istana Bogor

Dalam sambutannya presiden meminta kepada kementrian, lembaga dan pemda untuk segera melakukan realisasi belanja, karena ini merupakan salah satu faktor untuk meningkatkan perputaran roda ekonomi disaat belanja masyarakat menurut dimasa pandemi. 

Sementara itu Kepala LKPP Roni Dwi Susanto mengatakan, kementrian, lembaga maupun pemda sudah harus beralih soal pengadaan barang dan jasa dari manual menjadi menggunakan sistem elektronik, selain lebih cepat sistem ini dinilai mampu menghemat anggaran dan lebih transparan. 

Menurut Dwi di jasa kontruksi sendiri hingga November 2020 masih ada dana sekitar 40 triliyun yang masih dalam proses tender, belum lagi di pengadaan barang dan jasa lain, selain itu kasus korupsi di pengadaan juga masih tinggi.

Oleh sebab itu lkpp mendorong kepada kementrian, lembaga dan pemda supaya segera mengisi rencana pengadaan untuk tahun 2021 agar penghabisan anggaran diakhir tahun tidak terulang, karena separuh anggaran itu diperuntukan untuk pengadaan. 

Selain itu lkpp juga memberikan penghargaan terkait pengadaan barang dan jasa kepada kementrian, lembaga maupun pemda.

Nampak hadir penerima penghargaan seperti Mentri Pertanian Syahrul Yasin Limpo, Mentri Pendidikan Nadiem Makarim, Gubernur Dki Jakarta Anies Baswedan Dan Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa.

Untuk lebih tahu berita ter-update seputar Jawa Barat, bisa klink link di bawah .

IG : https://www.instagram.com/kompastvjabar/

Youtube : https://www.youtube.com/c/kompastvjaw...

Twitter : https://www.twitter.com/kompastv_jabar/

Facebook : https://www.Facebook.com/kompastvjabar/

Let's block ads! (Why?)

Baca Lagi Aje https://www.kompas.tv/article/124805/presiden-jokowi-buka-rakornas-pengadaan-barang-dan-jasa-2020

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Presiden Jokowi Buka Rakornas Pengadaan Barang dan Jasa 2020 - Kompas TV"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.