Search

Ketum PB-NU Hadir Bersama Mentri BUMN di Dampingi Wagubsu ... - Sumut24

Madina I Sumut24.co

Dalam agenda Tasyakuran 1 (Satu) Abad Nahdlatul Ulama (NU) di Musthofawiyah Purba Baru, nampak sejumlah tokoh penting hadir.

Ketua Umum (Ketum) PB-NU KH Yahya Cholil Staquf di dampingi Menteri BUMN Erick Thohir ikut hadir dalam agenda Tasyakuran Satu Abad NU yang dilaksanakan di lapangan tanah merah desa purba tua Musthafawiyah Kabupaten Mandailing Natal (Madina) Sumatera Utara (Sumut), Kamis, 18/5/23.

Turut hadir Wakil Gubernur Sumut (Wagubsu) Musa Rajekshah (IJECK, sapaan akrab), Kapolda Sumut Irjen Panca, Ketua MUI Sumut Maratua Simanjuntak, Wakil Ketua DPRD Sumut Harun Musthafa Nasution, Bupati Madina HM Ja’far Sukhairi Nasution,Wakil Bupati Madina Atika Azmi Nasution,Bupati Tapanuli Selatan (Tapsel) Dolly Putra Pasaribu,Ketua DPRD Madina Erwin Efendy Lubis,Danrem 023 Kolonel Inf Dody Triwinarto,Dandim 0212/Tapsel Letkol Inf Amrizal Nasution,Kapolres Madina AKBP Reza serta seluruh Forkopimda dan tamu undangan lainnya

Acara dibuka dengan kata sambutan oleh Wagubsu Musa Rajekshah, ia mengatakan bahwa agenda silaturahmi ini berguna sebagai mempersolid keluarga NU di Sumatera Utara.

“Perlu disampaikan acara kita hari ini sesuai dengan guru besar NU Gus Yahya, agar acara silahturahmi dilaksanakan di Pondok Pesantren (Ponpes) Musthafawiyah Purba Baru. Dan juga semoga keluarga NU di Sumatera Utara bisa semakin erat dan makin solid kedepannya,” Terang Ijeck

Acara kemudian dilanjutkan dengan pelantikan DPP KAMUS (Keluarga Abituren Musthafawiyah Purba Baru) Masa Hidmat 2022-2027.

H Musthafa Bakhri Nasution selaku Mudir (Pimpinan) Ponpes Musthafawiyah Purba Baru pun melantik DPP KAMUS dengan susunan kepengurusan sebagai berikut

Ketum DPP KAMUS Muhammad Hasbi, Sekretaris dr. Mawardi, dan Bendahara Umum Ahmad Husein Harahap.

Kemudian dilanjutkan dengan pelantikan DPW NU SUMUT MASA HIDMAT 2022-2027 yang dilantik langsung oleh Sekjend PBNU Saifullah Yusuf.

KH. Yahya Cholil Stakuf dalam sambutannya menjelaskan kenapa ia memilih pelantikan PW-NU Sumut dilaksanakan di Ponpes Musthafawiyah Purba Baru ini. Itu berkaitan dengan sejarahnya, Syeh Musthafa Husein Nasution pendiri Pondok Pesantren ini adalah salah seorang pelopor berdirinya NU hingga 1 abad saat ini.

Kemudian KH. Yahya Cholil Staquf juga menguraikan satu abad NU telah melahirkan banyak kader yang memiliki peran dalam pembangunan kebangsaan ini,” dalam sejarahnya telah banyak kader NU memiliki peran penting di negara ini, baik itu kedudukannya sebagai menteri dan kepala daerah dan banyak peran lainnya”,terangnya

“Saya juga tidak ragu menjelaskan bahwa Presiden RI Joko Widodo telah membantu banyak bagi perkembangan NU, beliau menetapkan titik Nol masuknya peradaban islam di Kecamatan Barus dan hingga penetapan hari santri, maka saya meminta setiap yang membantu membesarkan NU dapat kita hormati”, tutupnya.

Sementara itu Tokoh NU dari GP Ansor Erick Thohir yang juga merupakan Menteri BUMN mengawali sambutannya dengan kalimat Jaga Islam berarti Jaga Indonesia, ketika islam diberkahkan maka Indonesia berkah, jika Islam maju maka Indonesia maju,” mengisi kemerdekaan Indonesia tidak boleh terlena, kita bukan buih yang didorong ombak ketepian, tetapi harus turut berperan dalam pembangunan bangsa ini”, Ungkap E, Thohir Mentri BUMN

“Kemudian sudah seharusnya ummat islam menghadirkan solusi atas setiap persoalan, soal lapangan pekerjaan, ekonomi kerakyatan, kerukunan ummat, dan akses pendidikan, satu abad NU menunjukkan kita sudah kuat”, tutup.

Pada kesempatan tersebut Erik Thohir dengan kiprahnya di PSSI dan mengharumkan nama bangsa ini dikancah olahraga Sea Games juga menyerahkan bantuan 1 unit mobil ambulan untuk Ponpes Musthfawiyah yang diterima langsung Mudir Ponpes Musthafawiyah Purba Baru H Musthafa Bakhri Nasution.

Dari pantauan,massa yang hadir berkisar 20 ribu dari seluruh kader NU Sumatera Utara dan usai photo bersama, Ketum PB-NU Bersama Mentri BUMN dan Wagubsu beserta Forkopimda beranjak meninggalkan lokasi.zal

Adblock test (Why?)

Baca Lagi Aje https://news.google.com/rss/articles/CBMiggFodHRwczovL3d3dy5zdW11dDI0LmNvL2tldHVtLXBiLW51LWhhZGlyLWJlcnNhbWEtbWVudHJpLWJ1bW4tZGktZGFtcGluZ2ktd2FndWJzdS1kYW4tZm9ya29waW1kYS10YXN5YWt1cmFuLXNhdHUtYWJhZC1udS1kaS1tYWRpbmEv0gEA?oc=5

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Ketum PB-NU Hadir Bersama Mentri BUMN di Dampingi Wagubsu ... - Sumut24"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.