Search

Mentri PPN Meninjau Vaksinasi Massal Di Pondok Pesantren Nurul Ulum Kabupaten Blitar - Kontrastimes Official

KONTRASTIMES.COM- BLITAR I Pondok Pesantren Nurul Ulum Kelurahan Kedung Bunder Kecamatan Sutojayan melaksanakan vaksinasi massal pada Jum’at (01/10/21). Kegiatan ini ditinjau langsung oleh Mentri PPN dan Kepala Bapennas RI.

Ponpes Nurul Ulum melakukan gelar vaksinasi massal kepada Santriwan/Santriwati dan pelajar SMP dan SMA sederajat dengan target semua pelajar yang ada di masing masing lembaga pendidikan yang ada kurang lebih seribu dua ratus santri jenis vaksin Sinovak.

Menteri PPN dan Kepala Bappenas tiba di pondok pesantren Nurul Ulum di Desa Kedung Bunder sekitar pukul 11.35 WIB. Menteri PPN dalam kunjungannya didampingi pejabat Teras, Forkopimda Kabupaten Blitar, Bupati Blitar,tokoh masyarakat,Wali Kota Blitar ,politisi,rombongan Mentri, Kemudian persiapan melaksanakan Sholat Jum’at dulu.Selesai Sholat Jum’at Menteri langsung meninjau kegiatan Vaksinasi di Ponpes setempat bersama Bupati Wali Kota Blitar dan pengasuh Ponpes Agus Muadzin.

Dalam keterangan Persnya Menteri PPN/Kepala Bappenas RI Suharso Monoarfa menjelaskan, pihaknya akan bersama-sama terus dengan dalam meningkatkan akselerasi vaksinasi bagaimana mempercepat penyerapan target kurang lebih 70% vaksinasi.

“Hari ini kami melihat gelar vaksinasi massal di Ponpes Nurul Ulum ini bagi Santriwan dan Santriwati, masih baru pertama kali dilakukan selama pandemi Covid 19, untuk mendukung program Vaksinasi kami akan terus bekeliling ke sekolahan dan pondok pesantren, seperti di Pondok Pesantren Nurul Ulum”,jelasnya.

Sementara itu KH Agus Muadzin Pengasuh Ponpes Nurul Ulum mengungkapkan, saat ditemui media Kontrastimes.Com.Semua bentuk ihtiar sudah di lakukan demi kesehatan warga pondok bahkan vaksinpun harus digelar kecuali yang sakit tidak boleh ikut.

“Kami juga berharap masa pandemi segera berakhir karna kami sudah berusaha selain jamu juga vaksin ,dalam pelaksanaannya gelar vaksin semoga sukses.Berusaha dan doa selalu kita munajatkan kepada Alloh”,ujarnya.

Dilain sisi Bupati Blitar Hjh. Rini Syarifah mengatakan ,pelaksanaan Vaksinasi di Kabupaten Blitar sampai sekarang sudah mencapai 53 % Pemerintah Kabupaten Blitar terus kejar target dengan sistem jemput bola door to door ke rumah warga terutama para lansia yang tidak bisa ke tempat layanan tenaga kesehatan.

“Kami akan selalu mendorong terus peningkatan jumlah masyarakat untuk Vaksin, termasuk anak- anak sekolah. Kami mohon dukungan baik masyarakat, kami akan siap selalu melaksanakan vaksinasi,secara terus menerus,” tutupnya.

Fahrudin

Adblock test (Why?)

Baca Lagi Aje https://kontrastimes.com/mentri-ppn-meninjau-vaksinasi-massal-di-pondok-pesantren-nurul-ulum-kabupaten-blitar/

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Mentri PPN Meninjau Vaksinasi Massal Di Pondok Pesantren Nurul Ulum Kabupaten Blitar - Kontrastimes Official"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.