Search

Baru Tau Kelangkaan BBM di Riau, Mentri ESDM: Kenapa Sampai Kekurangan, Apa Bocor? - Haluan Riau - Harianhaluan.com

HALUANRIAU.CO, PEKANBARU-Mentri Energi Sumber Daya Mineral (ESDM) Arifin Tasrif, tidak mengetahui terjadinya kelangkaan Bahan Bakar Minyak (BBM) jenis Solar di Provinsi Riau. Bahkan Mentri mengatakan, apakah terjadi kebocoran Solar di Provinsi Riau.

 

“Nanti saya sampaikan supaya tidak langka. Solar banyak yah, solar stoknya banyak, saya tidak tau kenapa sampai kekurangan, apa bocor?,” tegas Mentri ESDM usai meninjau pengoperasian minyak di Pertamina Hulu Rokan (PHR), Kamis (14/10).

 

Ditegaskan Mentri lagi, untuk stok BBM terutama untuk solar diseluruh Indonesia masih aman. Dan masing-masing daerah sudah mendapatkan kuota sesuai alokasinya. Untum itu Mentri meminta kepada pertamina yang menangani kelangkaan BBM.

 

“Karena dari pusat itu alokasinya sudah cukup, saya baru dengar ada kelangkaan tak ada langkah-langkah (red Pertamina),” tegas Mentri lagi.

 

Untuk diketahui, kunjungan Mentri ESDM ke Riau untuk memastikan pengoperasian blok Rokan, yang kini diambil alih oleh Pertamina Hulu Rokan berjalan dengan baik. Mentri didampingi oleh Gubernur Riau, Syamsuar, dan Dirut PHR.

Adblock test (Why?)

Baca Lagi Aje https://riau.harianhaluan.com/politik/pr-111483736/baru-tau-kelangkaan-bbm-di-riaumentri-esdm-kenapa-sampai-kekurangan-apa-bocor

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Baru Tau Kelangkaan BBM di Riau, Mentri ESDM: Kenapa Sampai Kekurangan, Apa Bocor? - Haluan Riau - Harianhaluan.com"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.